Blogger Template by Blogcrowds

Jika Anda memiliki bisnis online, apa yang akan Anda baca di bawah ini dipastikan akan sangat bermanfaat. Salah satu staf Google, Maile Ohye, memiliki banyak tips mengenai Search Engine Optimization (SEO) yang berguna untuk menarik sebanyak mungkin pengunjung yang berpotensi akan menjadi konsumen produk atau jasa dari startup Anda.

Berikut adalah ringkasan dari isi video yang dipublikasikan pimpinan teknologi Program Pengembang Google ini bagi pemilik bisnis online yang ingin situsnya lebih banyak dikunjungi pengguna Internet.

  • Putuskan apakah Anda ingin pengunjung situs melihat www atau tanpa www dari domain Anda.
  • Verfikasikan kepemilikan situs Anda dalam Webmaster Tools yang dimiliki Google. Putuskan apakah Anda akan berbagi alamat surat elektronik jika sewaktu-waktu terjadi kondisi darurat yang disebabkan upaya peretasan, dan sebagainya.
  • Analisis latar belakang pada domain Anda untuk melihat kemungkinan si pemilik sebelumnya ialah seorang spammer.
  • Mulai menjalankan analytics segera bahkan jika Anda tak menggunakan mereka.
  • Perhatikan desain situs Anda
  • Definisikan konversi Anda, atau call to action/ himbauan untuk bertindak untuk membatasi klik sehingga bisa mendapatkan konten yang relevan.
  • Gunakan kata kunci yang biasa dicari orang/ pengguna Internet dalam teks konten.
  • Pantau ranking situs Anda.
  • Berdayakan karyawan untuk menggunakan jejaring sosial untuk menarik orang menjadi pengunjung setia situs bisnis Anda. (*AP)

Sumber gambar:
upstart.bizjournals.com

Raih potensi maksimal bisnis Anda dengan pendanaan & mentoring GEPI ANGIN Women Fund!
Pengenalan ANGIN Women Fund
ANGIN adalah sebuah program dari Global Entrepreneurship Program Indonesia (GEPI) dan merupakan network dan grup angel investor pertama di Indonesia. ANGIN Indonesia bertujuan untuk mengkatalisasi alur pendanaan, mentorship, dan networking untuk bisnis tahap awal yang kemudian akan menumbuhkan ekosistem wirausaha Indonesia yang lebih kondusif.
Women Fund adalah bagian dari program ANGIN yang semua anggotanya adalah angel investor wanita dengan fokus di pemberdayaan wirausaha wanita untuk peningkatan partisipasi ekonomi dan derajat wanita Indonesia. Dengan kata lain, ANGIN Women Fundadalah program dari dan untuk wanita Indonesia.
Keuntungan
  1. Pendanaan: Sumber pendanaan untuk investasi ekspansi usaha / operasional / peralatan usaha melalui ekuitas, tanpa kewajiban bunga atau kolateral / jaminan
  2. Mentoring: Memberikan kesempatan untuk mengakses ilmu dan pengalaman bisnis dari para angels wanita yang juga merupakan pemimpin-pemimpin usaha dan komunitas yang sukses
  3. Networking: Memberikan peluang untuk memperoleh koneksi yang relevan, memberikan kesempatan bertukar pikiran dengan pengusaha-pengusaha dalam ANGIN, GEPI & best practice dari manca negara
  4. Konsultasi Bisnis: Akses ke konsultan strategi bisnis & finansial GEPI, proses pitching & due diligence yang sangat berguna untuk evaluasi pasar, dan strategi perusahaan secara lebih mendalam
  5. Kredibilitas: Mendapatkan investasi dari women angels meningkatkan kredibilitas usaha Anda dan membuka banyak pintu untuk pengembangan bisnis selanjutnya
Kriteria
  1. Perusahaan yang didirikan dalam lingkup hukum Indonesia
  2. Wanita sebagai pendiri dan pemimpin perusahaan
  3. Bisnis tahap awal dengan potensi pertumbuhan besar
  4. Usaha unik, inovatif dan / atau berdampak sosial / ekonomi / budaya tinggi
  5. Keunggulan strategis yang kuat dan dapat dipertahankan / dikembangkan
  6. Tim manajemen yang beretika tinggi, handal, dan memiliki komitmen tinggi
  7. Strategi pengembangan yang jelas
  8. Membutuhkan pendanaan USD 10K USD 50K dalam bentuk ekuitas
  9. Target investasi antara 3 5 tahun

Proses
  1. Pendaftaran: Mendaftar dengan memberikan info singkat perusahaan melalui formulir standar yang dapat diperoleh dari womendotangelatgepindonesiadotorg
  2. Pitching: Presentasi singkat 3-5 menit kepada para angels (fokus di nilai lebih produk atau jasa), sesi tanya-jawab setelah presentasi (5-15 menit)
  3. Due Diligence: Analisa strategi, finansial, operasional lebih lanjut oleh tim ANGIN, mencakup analisa data, kunjungan lapangan & wawancara
  4. Investasi: Valuasi perusahaan, kesepakatan atas dana & ekuitas, pengucuran dana kepada perusahaan
Kontak yang dapat dihubungi
Bila Anda memenuhi kriteria dan tertarik berpartisipasi dalam program ANGIN Women Angel Fund atau memiliki pertanyaan mengenai program tersebut, silakan menghubungi kami di:
womendotangelatgepindonesiadotorg
Informasi dalam bentuk brosur dapat diunduh di sini. (ap)

Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda